Kelebihan dan Kekurangan Komputer Rakitan
Kelebihan Komputer Rakitan
1. Kebebasan
Kelebihan pertama dari komputer rakitan adalah memberi akses kontrol penuh kepada pengguna untuk berkarya sesuai keinginannya, terlebih jika pengguna memiliki badget tak terhingga. Selain itu, pengguna juga bebas memilih merek dan mematok harga tertentu untuk dibeli. Bahkan komputer rakitan juga dapat menyesuaikan kebutuhan penggunanya, dan ini merupakan kelebihan tersendiri dari Komputer rakitan daripada komputer built up.
2. Kustomisasi
Dengan merakit komputer sendiri, Kita dapat membeli komponen dari kecil hingga besar dengan merek, kualitas dan spesifikasi yang dapat disesuaikan. Kita dapat meningkatkan komponen yang satu diantara yang lain tanpa harus membeli komputer baru. Selain itu, ketika kita memiiliki komponen mentah yang memiliki spesifikasi kurang. Kita dapat menggantinya dengan yang lebih mutakhir.
3. Upgradability
Kita tahu bahwa terkadang ketika kita ingin melakukan upgrade suatu sistem atau hardware, ternyata komponen tersebut tidak kompatible. Disini, komputer rakitan sangat bisa menyesuaikan upgradability, sehingga setiap komponen dapat melakukan upgrade secara bersama-sama. Ketika anda ingin meningkatkan RAM, Anda juga bisa menyesuaikan video card-nya. Ketika Anda ingin membeli motherboard, maka Anda bisa memilah chipset, port, prosesor dan lain sebagainya sesuai kebutuhan. Berbeda halnya ketika Anda hanya ingin mengganti RAM, namun komponen lainnya tidak mendukung, maka akan sangat sulit diwujudkan.
Kekurangan Komputer Rakitan
1. Garansi
Dengan anda memulai merakit komputer, berarti anda telah melepas garansi pada semua komponen yang ada. Hal tersebut membuat perangkat keras yang terpasang tidak memiliki asuransi dan harus diperbaiki sendiri ketika mengalami kerusakan. Hal tersebut jugalah yang membuat orang lebih banyak memilih komputer premade dibandingkan rakitan. Selain itu, ketika ada masalah yang sifatnya berhubungan dengan perusahaan pembuat komputer tersebut, kita sudah tidak lagi memiliki hak berkonsultasi, apalagi meminta layanan lebih.
2. Waktu dan Usaha Kelemahan lainnya yang ada pada komputer rakitan adalah terbuangnya banyak waktu dan usaha untuk melakukan upgrade dan pengaturan (kustomisasi). Berbeda halnya dengan komputer premade, dimana anda hanya membeli, pulang ke rumah, lalu bisa langsung memakainya. Selain itu, dalam beberapa keadaan, kita butuh kemampuan khusus untuk merakit komponen. Ketika kemampuan tersebut tidak kita miliki, maka kemungkinan besar kita mengeluarkan uang lebih lagi untuk meminta orang lain yang melakukan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar